Daya Tarik Wisata Romantis di Jembatan Cinta Bekasi

 

Jika mendengar kata Kota Bekasi mungkin lebih dikenal dengan berbagai sentra industrinya, namun ternyata Kota Bekasi mempunyai wisata romantis, yaitu Jembatan Cinta Bekasi. Jembatan ini banyak dikunjungi karena memiliki daya Tarik tersendiri yang memikat pengunjung.

Daya Tarik Jembatan Romantis

  1. Adanya Wisata Hutan Mangrove

Adanya Hutan Mangrove di tengah kota sentra industri ini tentu banyak mengundang perhatian wisatawan untuk mengunjunginya. Para pengunjung bisa menikmati dan mengitari hutan mangrove ini dengan menggunakan jasa perahu.

  1. Berfoto di Jembatan Romantis

Daya Tarik paling utama dari tempat wisata ini yaitu jembatannya. Jembatan ini seolah sudah menjadi ikon. Selain menaiki perahu untuk menikmati hutan mangrove, wisatawan juga dapat berfoto ala-ala selebgram di atas jembatan ini.

  1. Bersantai di Gazebo Romantis

Selain memiliki keindahan terlebih pada saat sore hari, tempat ini juga memiliki beberapa gazebo yang memberikan nuansa romantis bagi pengunjungnya. Bagaimana tidak, disini para pengunjung dapat duduk santai di gazebo sambil menikmati langit jingga yang indah.

Keberadaannya yang jauh dari keramaian kota punย  juga menjadikan suasana tempat ini tenang dan romantis. Jangan heran jika banyak pasangan muda yang menghabiskan banyak waktunya di sore hari demi melihat langit senja di atas jembatan dan menaiki perahu.

Beberapa daya tarik di atas mungkin akan memberikan gambaran bagaimana suasana sore disana. Apalagi jika Anda mengunjunginya bersama orang terdekat. Suasana romantis tidak hanya terdapat pada kalimat saja, namun akan Anda rasakan jika berada disana.

Scroll to Top