Skip to content

Cara Merawat dan Menanam Bibit Cabe yang Benar

  • by

 

Memang tampak mudah untuk merawat dan menanam bibit cabe. Namun sebenarnya tidaklah semudah kelihatannya karena terdapat cara yang benar yang harus dilakukan. Berkat cara-cara yang benar tersebut, tanaman cabe dari bibit yang diperlakukan secara tepat ini akan tumbuh dengan baik. Tidak perlu khawatir karena cara untuk merawat dan menanam bibit tanaman cabe ini sangatlah mudah untuk Anda lakukan.

Cara Merawat Bibit Cabe yang Benar

Cara merawat yang benar bibit tanaman cabe ini akan sangatlah membantu Anda mendapatkan tanaman cabe terbaik. Adapun beberapa cara tersebut adalah sebagai berikut:

  1. Pemupukan yang Cukup

Silahkan rawat bibit tanaman cabe dengan memberikan pupuk yang cukup. Pupuk yang dipilih juga harus pupuk dengan kualitas yang baik dan tidak boleh sembarangan.

  1. Penyiraman yang Rutin

Tidak hanya soal pemupukan saja yang penting untuk merawat bibit tanaman cabe. Anda juga harus menyirami bibit tersebut dengan rutin. Perhatikan penyinaran matahari untuk menentukan jumlah penyiraman setiap harinya. Misalnya bisa matari terik, silahkan 3 kali sehari menyiraminya. Namun bila matahari tidak terik cukup anya dua kali seharinya saja.

  1. Memerangi Hama

Pastikan bahwa bibit tanaman cabe yang Anda punyai tidak terkena hama. Cara yang bisa dilakukan beragam tetapi yang harus dilakukan adalah jangan sampai terdapat rumput liar disekitaran.

Cara Menanam Bibit Tanaman Cabe yang Benar

Sama seperti cara merawat bibit tanaman cabe, untuk cara menanamnya juga harus dilakukan. Berikut adalah cara menanam yang benar:

  1. Menanam dengan Media Pot

Sudah terbukti bahwa menanam bibit tanaman cabe paling baik adalah dengan media pot. Pasalnya cabe akan lebih cepat tumbuh dan menghasilkan cabe berkualitas.

  1. Menutup Pot dengan Plastik Mulsa

Anda harus menutup pot yang telah ditanam  bibit tanaman cabe ini dengan plastik musa selama satu minggu. Tujuannya adalah suhu stabil sehingga tanah lembab.

Dengan melakukan semua cara yang telah disebutkan yakni merawat dan menanam bibit tanaman cabe dengan benar, pastinya keuntungan yang akan didapatkan. Pasalnya cabe berkualitas akan tumbuh dengan baik dan produktif nantinya berkat kedua cara tersebut.