Yang di maksud dengan pendidikan sendiri adalah usaha yang di lakukan dengan cara melakukan pembelajaran dan mengembangkan ilmu pengetahuan yang di miliki, pendidikan sendiri tidak hanya bisa di lakukan melalui pendidikan secara formal di sekolah. Tetapi pendidikan juga bisa di lakukan secara non formal dan informal, pendidikan non formal seperti mengikuti les dan informal merupakan sebuah pendidikan yang di lakukan oleh keluarga.
Pendidikan sendiri merupakan sekumpulan orang yang melakukan proses untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan yang di wariskan dari generasi terdahulu ke genarasi selanjunya, tentunya dengan melalui pembelajaran ataupun penelitian. Dengan adanya pendidikan maka manusia akan memiliki kecerdasan, kepribadian dan keterampilan yang akan sangat berguna tentunya untuk dirinya sendiri dan berguna secara umum untuk masyarakat.
Education merupakan kata pendidikan dalam bahasa inggris, dan jika dalam bahasa latin pendidikan adalah eductum. Dari dua kata tersebut maka dapat diartikan pendidikan merupakan proses yang di lakukan seseorang untuk mengembangkan kemampuan yang ada pada dirinya, dengan melalui proses pembelajaran. Maka tidak heran jika Indonesia sekarang ini mewajibkan masyarakatnya untuk sekolah minimal 12 tahun, hal ini di lakukan sebagai salah satu cara untuk meningkatkan mutu masyarakat Indonesia.
Berbagai Jenis Pendidikan
Seperti yang telah di jelaskan sebelumnya pendidikan bukan hanya sekedar belajar di sekolah, pendidikan terdiri dari beberapa jenis yang berbeda- beda tetapi memiliki tujuan dan manfaat yang sama sebagai pendidikan yaitu untuk meningkatkan kualitas dan mutu sebagai manusia. Adapun beberapa jenis pendidikan tersebut bisa anda ketahui ialah sebagai berikut :
- Pendidikan Formal
Pendidikan ini banyak di kenal oleh masyarakat sebagai pendidikan yang utuh karena lebih terstruktur, dan terdapat jenjang pendidikan ketika melaksakannya mulai dari PAUD sampai dengan tingkat tertinggi yaitu SMA yang di wajibkan pemerintah dan juga universitas termasuk ke dalam pendidikan formal. Pendidikan formal yang wajib di jalankan oleh masyarakat Indonesia minimal yang di wajibkan pemerintah adalah wajib belajar 12 tahun sampai dengan tingkat SMA.
Dengan adanya kewajiban ini, akan membuat kualitas sumber daya manusia yang di miliki lebih terampil dan juga berpendidikan walaupun tidak semua kecerdasan dan keterampilan yang di miliki manusia di dapatkan dari sekolah secara formal. Akan tetapi dengan adanya wajib belajar 12 tahun ini membuat mutu dan kualias masyarakat Indonesia jauh lebih baik an dapat bersaing dengan masyarakat dari negara lainnya.
- Pendidikan Non Formal
Pendidikan non formal sendiri merupakan kebalikan dari pendidikan formal yang telah terstruktur, pendidikan non formal biasanya di lakukan oleh siswa- siswi yang ingin lebih memantapkan mata pelajaran yang telah di terimanya selama proses pembelajaran berlangsung di sekolah. Walaupun memiliki perbedaan dengan pendidikan formal teapi keduanya di setarakan.
Adapun contoh dari pendidikan non formal yang bisa anda ikut serta di dalamnya seperti pelatihan khusus untuk meningkatkan kemampuan dan juga keterampilan yang di miliki oleh setiap individu, kelompok bermain ini berbeda dengan PAUD, majelis taklim, sanggar khusus menari ataupun melukis. Jadi pendidikan non formal membuat setiap manusia mengelompokan diri sesuai dengan minat dan bakat yang di milikinya untuk kemudian di kembangkan.
- Pendidikan Informal
Jenis pendidikan ini masih sangat kurang di kenal oleh masyarakat, walaupun pendidikan ini sudah di jalankan namun belum sepenuhnya. Salah satu contoh pendidikan informal adalah didikan keluarga, didikan yang di berikan keluarga terhadap anak sangatlah penting karena secara tidak langsung akan berefek terhadap masa perkembangan selanjutnya yang akan membentuk watak dan juga sikap anak tersebut ketika bersosialisasi dengan lingkungannya.
Adapun contoh dari pendidikan informal seperti penerapan dan pengenalan norma- norma agam sejak dini hal ini di lakukan untuk menghindari segala perbuatan anak tersebut di masa depan yang tidak di inginkan, selanjutnya adalah etika , budi pekerti dan juga sopan santun yang pengajaran atau ilmunya tidak akan anda dapatkan di sekolah.
Fungsi Dari Pendidikan
Fungsi dari pendidikan sendiri sangat penting untuk meningkatkan keterampilan dan juga mutu dari manusia itu sendiri, dengan adanya pendidikan manusia menjadi lebih baik dan juga memiliki banyak pengetahuan sehingga dapat menempatkan diri sesuai dengan minat serta bakat yang dimiliki oleh masing- masing individu. Adapun fungsi dari pendidikan secara rinci, ialah sebagai berikut :
- Mempersiapkan Masyarakat
Dengan adanya pendidikan berguna untuk mempersiapkan masyarakat ketika mereka sudah dewasa, agar dapat mencari nafkah sendiri. Setidaknya dengan bersekolah atau mendapatkan pendidikan anak akan dapat mengembangkan inovasinya dan dapat mengembangkan kemampuannya untuk mendapatkan ide- ide mengenai apa yang harus mereka lakukan agar mendapatkan atau mengahsilkan pendapatan di masa yang akan datang, sehingga tidak menjadi beban orang tua.
- Mengembangkan Bakat
Seperti yang kita ketahui bersama bahwa sekolah tidak hanya di lakukan secara formal, ada juga yang di lakukan secara informa yang lebih bisa mengembangkan kemampuan ataupun bakat yang di miliki oleh setiap individu. Misalkan anak anda memiliki minat di bidang seni, maka yang harus di lakukan sebagai orang tua adalah dengan mengikutsertakan anak ke lembaga les khusus seni agar mereka dapat mengembangkan kemampuannya.
- Penegak Nilai
Dengan adanya pendidikan masyarakat akan tetap menjaga keadaan nilai- nilai yang ada di masyarakat, karena dengan pendidikan yang di lakukan dari generasi ke genarasi berkutnya membuat secara otomatis segala nilai- nilai ataupun norma yang telah ada dapat di sampaikan dan di laksanakan oleh generasi selanjutnya maka dengan hal ini pendidikan di sebut sebagai penegak nilai.
- Mengembangkan Potensi
Selain dapat membuat sumber daya manusia juga dapat mengembangkan berbagai potensi yang di miliki oleh individu, sebagai generasi penerus masyarakat Indonesia harus di didik dan memiliki ilmu agar dapat mengembangkan bangsa Indonesia dan tidak tertinggal oleh bangsa lain, karena anak- anak bangsa Indonesia nantinya akan menjadi penerus bangsa di masa yang akan datang.
- Menanamkan Ilmu Demokrasi
Indonesia merupakan negara yang menerapkan sistem demokrasi, akan tetapi penerapan ini belum di lakukan secara penuh bisa kita lihat di negara demokrasi ini orang masih belum bisa menyampaikan pendapatnya dengan bebas. Maka dengan adanya pendidikan dapat di jelaskan dan di lakukan pemahaman secara lebih detail bagaimana yang di maksud dengan negara demokrasi dan juga penerapan sistem pemerintahan yang demokrasi baik itu seperti apa.
Pendidikan sangatlah penting bagi tumbuh kembang para generasi bangsa di masa mendatang, dengan adanya pendidikan akan mengembangkan mutu dan juga kualitas genarasi baru sehingga membuat negara Indonesia menjadi lebih maju dan tidak tertinggal oleh bangsa lain. Untuk memahami secara lebih jelas anda bisa membacanya dan memahami dengan mudah diย http://ngopimasi.com